TUHAN YESUS MEMBERKATI KITA SEMUA

Selasa, 13 Juli 2010

pembusukan rohani part 2

bagaimanapun, dalam kasus orang percaya yang semakin
hari semakin menyukai hal-hal duniawi, yang menjadi penyebab bukanlah bertambahnya usia, tetapi
semata-mata adalah bertambah kuatnya dosa,
yang tentu saja sangat mendukakan hati Tuhan Yesus dan Roh Kudus. ini akan membawa orang tersebut ke dalam hukuman
pendisplinan dari Allah. orang
semacam ini pasti akan kehilangan keyakinnya
terhadap kebenaran Allah.
kegagalan seperti ini bahkan dapat menjadi petunjuk
bahwa mereka memang sama
sekali bukan orang Kristen
(Yohanes 15:6).
mula-mula, cobalah untuk
merenungkan kesedihan dam
kepedihan seperti apakah yang ditimbulkan oleh
hilangnya semangat rohani
tersebut. ini akan
menimbulkan perasaan benci
terhadap pembusukan rohani. kemudian, ingatlah bahwa
Alkitab yang memuat banyak
teguran keras melawan kesesatan, juga adalah Alkitab yang menyediakan
dorongan semangat dan janji istimewa bagi mereka yang
sungguh-sungguh bertobat (Yeremia 3:12-14, Hosea
14:4).
pada akhirnya, bersikaplah jujur dan sungguh-sungguh dalam usaha saudara untuk dapat merebut kembali pola pikir rohani sekarang juga.
mungkin ini merupakan satu-
satunya waktu yang saudara
miliki! bergembiralah, karena jiwa yang pernah
diperbaharui oleh Kudus akan dapat diperbaharui
kembali! pembaharuan
pertama inilah yang menjadikan jiwa kita dapat
diperbaharui dan
diperbaharui lagi.
sumber:
buku John Owen berjudul
berpola pikir rohani, penerbit
momentum tahun 2001.
his grace,
Khristianto
Jbu ^^

0 komentar:

Posting Komentar